Kapolres Gelar Jumat Curhat di Tiyingtali

1 month ago 5
ARTICLE AD BOX
Acara bertujuan agar masyarakat tetap menjaga situasi kondusif menjelang pelaksanaan Pilkada Karangasem, 27 November 2024. Polisi juga minta masyarakat mewaspadai bahaya penyebaran narkoba. Caranya dengan mengawasi anggota keluarga agar tidak terjebak pergaulan bebas.

Kapolres Sadiarta juga minta masyarakat agar mematuhi rambu-rambu berlalulintas agar selamat di jalan, dan selamat sampai di tujuan, mencegah kasus pencurian dan mencegah kasus bunuh diri.

Kapolres Sadiarta mengakui, masyarakat paling tahu tentang situasi di lapangan. Terlebih lagi, pelaku kejahatan datang dari anggota masyarakat. Itulah sebabnya petugas kepolisian penting menjalin mitra kerja dengan masyarakat karena segala informasi datangnya dari masyarakat.

"Masyarakat yang paling tahu tentang informasi yang ada di wilayah itu, itulah pentingnya polisi kerjasama dengan masyarakat demi kondusifnya wilayah, dan mencegah terjadinya kejahatan," jelas AKBP Sadiarta.

Terutama, kata Kapolres, orangtua sedapat mungkin mengawasi ketat putra - putrinya agar tidak terjebak masalah narkoba. Sekali kena narkoba, selamanya tidak bisa disembuhkan, walau ada istilah rehabilitasi. Tetapi tidak akan bisa normal seperti semula.

Sedangkan cara mencegah kasus bunuh diri agar pihak keluarganya lebih inten berkomunikasi dengan anggota keluarga yang kemungkinan sedang mengalami masalah. Setelah menyampaikan permasalahan, maka niat bunuh diri bisa diurungkan.

"Makanya tujuan terpenting menggelar Jumat curhat, membangun kemitraan antara polisi dengan Masyarakat. Ini kami lakukan di setiap desa. Di setiap desa ada petugas polisi namanya, Bhabinkamtibmas (Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat)," tambahnya.

Hadir dalam acara itu, Perbekel Tiyingtali I Ketut Sunarda, Kelian Banjar Dinas se-Desa Tiyingtali, yakni Kelian Banjar Celuk, Gamongan, Kertawarah Kangin, Kertawarah Kawan, Tauka, Tiyingtali Kaler, Tiyingtali Kelod dan Tuminggal, serta ibu-ibu rumah tangga.

"Kebetulan di sini ada acara petedunan (kegiatan) di Pura Pamaksan, maka ibu-ibu diarahkan ikut acara Kapolres Karangasem," jelas Kelian Banjar Kertawarah Kawan I Wayan Ariana.

Usai acara, Kapolres Karangasem AKBP Sadiarta membagikan paket sembako kepada ibu-ibu rumah tangga yang hadir.7k16

Read Entire Article