Ribuan Pendukung Mulia-PAS Padati Konser Bali Bahagia

1 hour ago 1
ARTICLE AD BOX
Mereka menyaksikan ‘Konser Bal1 Bahagia’ yang digelar Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur (Cagub-Cawagub) Bali nomor urut 1 Made Muliawan Arya-I Putu Agus Suradnyana (Mulia-PAS).  

Penonton yang hadir semalam didominasi kalangan muda. Sejak sore pukul 17.00 Wita masyarakat mulai memadati lokasi acara. Mereka tidak ingin melewatkan pertunjukan gratis musisi ternama baik dari Bali hingga bintang utama band nasional Dewa 19 yang malam itu menggandeng vokalis Ello. Sebelum Dewa 19 yang dikomandoi Ahmad Dani naik panggung sekitar pukul 22.00 Wita, musisi lokal Bali Tika Pagraky, Jalan Tengah, Ray Peni, dan KIS Band menyapa para penonton terlebih dahulu dengan lagu hits masing-masing. 

Adapun, Mulia-PAS hadir pada pukul 21.00 Wita ditemani istri masing-masing dan para pimpinan partai pendukung. Mengenakan kaos biru muda De Gadjah dan PAS datang disambut antusias para penonton. Tampak juga ikut mendampingi Calon Walikota Denpasar dalam Pilkada serentak 2024 I Gede Ngurah Ambara Putra. 

Selain itu hadir menemani sejumlah selebritis nasional, seperti Atta Halilintar, Aurel Hermansyah, Ria Ricis, Paula, Celine Evangelista, Marshel Widianto, dan Tasya Revina. Made Muliawan Arya atau akrab disapa De Gadjah menyapa penonton yang bukan hanya datang dari daerah Denpasar dan sekitarnya, tapi juga datang dari Jembrana, Buleleng, Karangasem, dan wilayah Bali lainnya. “Selamat malam Denpasar, yang dari Denpasar angkat tangannya, yang dari  Buleleng angkat tangannya,” sapa De Gadjah. 

Calon Gubernur Bali ini mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang hadir. Ia menuturkan sengaja membuat gaya kampanye pesta rakyat untuk menghadirkan kebahagiaan untuk warga Bali. Tidak lupa De Gadjah mengajak penonton untuk memilih Mulia-PAS pada hari pencoblosan 27 November 2024. Ia mengajak masyarakat ikut membuat perubahan untuk Bali yang lebih baik. “Terima kasih untuk pilih nomor 1. Bukan untuk saya, bukan untuk PAS, tapi untuk rakyat Bali, untuk Bali,” ujarnya. 

Dalam kesempatan itu Ketua DPD Partai Gerindra Bali ini juga menyampaikan ucapan terima kasih Presiden Prabowo Subianto yang juga Ketua Umum Partai Gerindra, karena telah memenangkan Pasangan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024 lalu. “Beliau kirim salam dan beliau titip untuk kita semua menjaga Bali, adat istiadat Bali, kebudayaan Bali, alam Bali, dan menjaga kerukunan umat beragama di Bali. Setuju?” seru De Gadjah. 

De Gadjah menegaskan, dirinya hanya alat perjuangan untuk kepentingan rakyat Bali dan Bali. Dirinya mengaku diinstruksikan (Presiden Prabowo Subianto) untuk tidak melakukan korupsi jika terpilih sebagai Gubernur Bali. “Tidak ada negara yang maju tanpa pemerintahan yang bersih,” jelasnya. De Gadjah menjanjikan secara rutin menggelar pesta rakyat setiap tahun dengan menghadirkan selebritis nasional. Menurutnya para influencer nasional hadir karena niat mendukung dirinya tanpa meminta bayaran. 

Bahkan Marshel Widianto mengaku siap digundul jika De Gadjah menang Pilgub Bali. “Aku janji ketika nanti Bli De Gadjah dan Bli Putu Agus menang aku akan gundul. Tapi, aku ingin agar Bandara Bali Utara bisa segera diadakan,” canda Marshel. “Saya tidak mau berjanji, tapi saya datang untuk merealisasikannya,” sahut De Gadjah. Orasi Mulia-PAS diakhiri dengan simulasi pencoblosan surat suara Pilgub Bali nomor urut 1. Band Dewa 19 yang ditunggu-tunggu penonton pun naik panggung tepat pukul 22.00 Wita. 7 
Read Entire Article