ARTICLE AD BOX
Dalam amanatnya, Gubernur Koster mengajak masyarakat Gianyar untuk guyub, kompak, bersatu, bekerja sama dalam menyukseskan pembangunan Bali khususnya di Kabupaten Gianyar demi nindihin gumi Bali.
Dikatakan, peringatan Hari Jadi Kota Gianyar tahun ini menjadi momentum untuk membangun mental yang tangguh, jiwa kreatif, dan semangat inovatif dalam menghadapi tantangan pembangunan di Kabupaten Gianyar. “Perlu diingat karena pembangunan di Kabupaten Gianyar merupakan bagian dari kerangka pembanguan Bali lima tahun ke depan dengan visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali,” kata Gubernur Koster. Pembangunan Bali diselenggarakan dengan pola pembangunan Semesta Berencana yaitu pola pendekatan penyelarasan pembanguan yang terpola, menyeluruh, terencana, terarah, dan terintegarasi dalam kesatuan wilayah, satu pulau, satu pola dan satu tata kelola.
Memantapkan dan mempercepat implementasi hal tersebut, dapat diwujudkan dengan enam bidang prioritas. “Pembanguan lima tahun ke depan merupakan momentum pertama pelaksanaan haluan 100 Tahun Bali Era Baru,” lanjutnya. Hal ini menjadi pondasi pembangunan keberlanjutan peradaban serta masa depan penerus Bali sampai 100 tahun ke depan bahkan sepanjang zaman. Perayaan HUT ke-254 Kota Gianyar mengusung tema Paramaguna Kalangon. Tema ini dapat dimaknai sebagai martabat unggul Kabupaten Gianyar yang memancarkan pesona asri, indah, aman, dan nyaman. Mampu berperan aktif meningkatkan dan mendorong pembangunan guna mewujudkan masyarakat yang sejahtera dan bahagia.
Hadir Bupati Gianyar Made Mahayastra, Wakil Bupati Gianyar Agung Mayun, Sekda Dewa Alit Mudiarta, dan jajaran Forkopimda, ASN, pelajar, TNI/Polri, pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) Pemkab Gianyar, perbekel, tokoh masyarakat, berbagai instansi serta para stakeholder. Upacara peringatan HUT ke-254 Kota Gianyar digelar sebagai bentuk penghormatan terhadap sejarah panjang Kota Gianyar serta komitmen melanjutkan pembangunan daerah yang berlandaskan budaya dan kearifan lokal. Selain upacara bersama, digelar juga upacara dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kreta Kirttya Mandala.
Dilanjutkan dengan perayaan resepsi yang dirangkai dengan penyerahan piagam Penghargaan Seni Kabupaten Gianyar kepada tokoh, seniman, dan budayawan. Penyerahan Piagam Lomba Desa Adat Sadar Lingkungan serta penyerahan hadiah kepada pemenang lomba bapang barong dan mekendang tunggal, lomba ogoh-ogoh, dan lomba baleganjur. @ nvi