ARTICLE AD BOX
Jakarta, Gizmologi – Dalam beberapa waktu terakhir, mata uang Amerika Serikat semakin menguat, dan beberapa analis sempat memprediksi bila situasi ini bisa mempengaruhi harga penjualan barang, termasuk elektronik, dan tentunya smartphone. Dampak tersebut mulai terasa di Indonesia, di mana per hari ini (25/4), terpantau sejumlah seri iPhone terbaru mengalami kenaikan harga yang cukup signifikan.
Ini bukanlah pertama kali sebuah brand smartphone menaikkan harga jualnya di Indonesia—beberapa tahun lalu, Xiaomi Indonesia sempat melakukan hal yang sama saat menjual Redmi 5A. Pertama dibanderol Rp999 ribu, Xiaomi terpaksa menyesuaikan harga jual menjadi Rp1,149 juta, karena adanya perubahan nilai tukar uang yang kemudian meningkatkan biaya komponen perangkat.
Sementara dalam beberapa pekan terakhir, Presiden Amerika Serikat, Donald Trump hadirkan perubahan kebijakan tarif terbaru yang sudah diyakini bakal membuat biaya produksi iPhone menjadi lebih tinggi. Berdampak pada konsumen yang terpaksa harus merogoh kocek lebih dalam. Lalu apa saja seri iPhone terbaru yang “kebagian” harga baru?
Baca juga: Unboxing iPhone 16 Plus: Tampilan Lebih Segar, Tombol Lebih Banyak
Harga Seri iPhone Terbaru Per 25 April 2025

Dari hasil pantauan tim Gizmologi, melihat ketika peritel smartphone Apple resmi yakni Digimap, iBox Indonesia, dan Hello Store, terlihat ada tiga seri iPhone yang alami kenaikan harga. Masing-masing adalah iPhone 16e, iPhone 16 Pro, dan iPhone 16 Pro Max. Ya, tidak semuanya naik, alias iPhone 16 & 16 Plus masih tetap dijual mulai Rp14,999 juta & Rp16,999 juta.
Untuk iPhone 16e, kini dibanderol mulai Rp12,749 juta, alias mendapat kenaikan Rp250 ribu. Begitu pula dengan seri iPhone terbaru versi Pro & Pro Max, masing-masing dijual mulai Rp18,749 juta & Rp22,749 juta. Meski begitu, nampaknya harga baru ini masih belum diterapkan secara merata—saat artikel ini dibuat, Hello Store masih memajang harga iPhone 16e yang sebelumnya, yakni Rp12,499 juta.
Belum diketahui apakah Apple bakal menerapkan harga baru ini seterusnya, atau mungkin akan ada penyesuaian harga yang fluktuatif mengikuti pasar. Ada baiknya untuk Gizmo friends mencari harga terbaik, sebelum memutuskan untuk membeli. Dan pastikan membeli unit bergaransi resmi, agar lebih mudah ketika memerlukan layanan purnajual dikemudian hari.
Kenaikan harga seri iPhone terbaru, membuat banderol yang ditawarkan, semakin jauh dibandingkan yang dapat ditawarkan dari sejumlah brand smartphone Android. Dengan banderol harga Rp12 jutaan, Gizmo friends juga bisa mendapatkan sejumlah opsi lain dengan setup kamera jauh lebih superior, misalnya.
Walau Naik Harga, iPhone 16e Punya Peminat Tersendiri

Bisa dibilang, kehadiran seri iPhone terbaru tahun ini alami keterlambatan yang cukup jauh. Pasalnya, iPhone 16 Series pertama kali debut sejak September lalu. Dan setelah alami proses TKDN yang lebih rumit, baru bisa dijual secara resmi di Indonesia pada awal April kemarin. Alias mengalami keterlambatan sekitar enam bulan.
Terkecuali iPhone 16e yang memang baru diluncurkan pada Februari lalu, bisa tersedia di Indonesia dalam waktu yang cukup cepat. Walaupun hanya mengusung satu sensor kamera belakang, smartphone ini tetap memiliki daya tarik tersendiri. Salah satunya berkat daya tahan baterainya yang meningkat jauh, terutama ketika dibandingkan dengan iPhone SE terdahulu.
iPhone 16e menjadi “percobaan” pertama Apple, di mana selain chipset, modem yang digunakan adalah rancangan sendiri, yang disebut Apple C1. Tak menggunakan pihak ketiga, Apple bisa menekan konsumsi dayanya, sehingga baterai iPhone 16e bisa jauh lebih hemat daya.
Artikel berjudul Tiga Seri iPhone Terbaru Naik Harga, iPhone 16e Semakin Mahal yang ditulis oleh Prasetyo Herfianto pertama kali tampil di Gizmologi.id